Olahraga adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh yang paling efektif. Sayangnya, tidak sedikir orang-orang yang belum sadar hal tersebut, dan masih malas untuk melakukannya secara rutin. Padahal penting bagi kita menjalankan olahraga di tengah kesibukan sehari-hari.
Olahraga bukan hanya baik untuk kesehatan, tapi juga dapat membuat wajah lebih awet muda. Tidak heran kalau sekarang banyak kampanye menarik untuk mengajak orang lebih aktif berolaharga. Namun, bagi yang belum terbiasa olahraga dan bingung mau mulai dari mana, izidok punya tips untuk memulai olahraga bagi pemula. Simak informasinya pada artikel ini!
Olahraga dapat dimulai dengan kegiatan yang biasa dilakukan sehari-hari. Misalnya memilih untuk naik tangga dibanding eskalator, jalan kaki dengan jarak yang agak jauh, jalan kaki naik turun tangga sebelum dan sesudah makan siang, serta jalan-jalan di taman pada akhir pekan.
Kegiatan olahraga yang dimulai dari kegiatan sehari-hari tidak terasa berat dan membebani, sehingga bisa lebih semangat menjalankannya. Olahraga yang dilakukan dari rutinitas harian dapat membiasakan tubuh untuk beraktivitas lebih aktif dari biasanya.
Olahraga sudah dibiasakan sejak kita kecil. Meskipun saat dewasa jarang melakukannya, tapi biasanya setiap orang punya satu atau dua jenis olahraga yang disukai. Misalnya suka berenang, maka mulailah lakukan olahraga dengan berenang minimal satu kali dalam seminggu.
Melakukan olahraga yang disukai akan memberikan semangat baru dan kegiatan olahraga akan terasa sangat menyenangkan. Jadi bisa menjadi cara yang tepat buat kamu yang mau memulai olahraga.
Tren olahraga yang ada kian berubah seiring berkembangnya zaman. Jika mau memulai untuk membiasakan olahraga, maka fokuslah dengan satu jenis olahraga terlebih dahulu. Misalnya dari awal sudah melakukan bulu tangkis, maka fokuslah dengan olahraga bulu tangkis agar tidak mudah terdistraksi.
Apabila sudah terbiasa rutin menjalankan satu jenis olahraga, bisa coba dengan melakukan olahraga lainnya, karena tubuh sudah terbiasa dengan menjalankan aktivitas fisik secara rutin.
Kardio adalah salah satu solahraga untuk melatih kelenturan. Kardio ringan mudah dilakukan dan menjadi olahraga yang direkomendasikan apabila kamu sedang menjalankan program penurunan berat badan.
Olahraga kardio yang bisa dilakukan di antaranya jalan kaki, jogging atau lari ringan, dan bersepeda. Kardio bisa mulai dilakukan selama 15 menit secara rutin setiap harinya. Kemudian jika sudah terbiasa, bisa ditingkatkan durasi latihannya menjadi 20 menit sampai 30 menit.
Ketika baru mulai berolahraga, terkadang kita lebih bersemangat kalau ada teman untuk olahraga bersama supaya lebih menyenangkan. Kamu bisa mengajak teman atau keluarga berolahraga untuk mempertahankan semangat agar tidak kendor.
Mengajak teman dan keluarga berolahraga bukan hanya bisa menambah semangat, tetapi juga mengajak mereka untuk sama-sama mengubah kebiasaan dan menjalankan pola hidup sehat.
Olahraga yang baru dimulai, dapat diawali dengan melakukannya selama 30 menit setiap harinya, dan dalam seminggu bisa dilakukan sebanyak 3-4 hari. Olahraga yang dilakukan secara terus menerus akan memberikan dampak baik bagi kesehatan tubuh. Yuk, mulai berkomitmen untuk rutin berolahraga untuk hidup yang lebih sehat!
Sumber :